Lebak (CNC MEDIA) – Acara Tasyakuran Siswa Kelas VI SDN 3 Kerta dan Kenaikan Kelas I-V Desa Kerta, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak, berbagai macam kegiatan pentas tari dilaksanakan oleh siswa-siswi SDN 3 Kerta secara semarak dan meriah. Sabtu (22/06/2024).
Dalam acara kenaikan kelas dan perpisahan yang dilaksanakan di halaman SDN 3 Kerta, Desa Kerta, berlangsung hidmat dan penuh keakraban.
Acara tersebut dihadiri dari beberapa tamu undangan antara lain, Pengurus Komite SDN 3 Kerta, Kepala Sekolah, Pewakilan Kepala Desa Kerta, Perwakilan Korwil Pendidikan Kecamatan Banjarsari, Pengawas Binaan dinas Pendidikan Kabupaten Lebak, Siswa-Siswi kelas 1 sampai kelas 6 beserta orang tua/ wali, serta para dewan guru dan tamu undangan lainnya.
Kepala SDN 3 Kerta, H. Achmad, S.Pd menyampaikan berkat dukungan dari semua guru, komite sekolah serta orang tua wali murid, acara tersebut berlangsung lancar.
“Alhamdulilah antusias masyarakat yang diketuai oleh komite sehingga pelaksanaan pelepasan kelas 6 dan acara kenaikan kelas 1 -5 cukup meriah, kami para guru mengucapkan banyak terima kasih pada mereka atas memotivasi anak anaknya,” kata Kepala SDN 3 Kerta dalam sambutannya.
Lanjutnya, Tentu Siswa siswi agar melanjutkan jenjang pendidikan ke MTS/SMP, Pondok Pesantren atau bila mampu pondok pesantren modern.
Di tempat yang sama Pengawas Binaan Ade Saepudin dari Dinas Pendidikan Kabupaten Lebak dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada orang tua wali murid yang sudah bekerjasama dalam acara mensukseskan kenaikan kelas ini.
Dirinya juga berpesan untuk siswa yang lulus diharapkan bisa melanjutkan ke jenjang berikutnya sampai ke jurusan yang lebih tinggi, sesuai bakatnya masing masing. (Bj-CNC)