LEBAK  

Semarak Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 H, Warga Desa Lebakkeusik Gelar Istigosah dan Pawai Obor

banner 120x600

Lebak, CNC MEDIA.- Warga Desa Lebakkeusik Kecamatan Banjarsari Kabupaten Lebak menggelar pawai obor dan Istigosah. Jumat (29/7/2022) malam.

Pawai obor dan Istigosah ini digelar dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 Hijriah.

Sekretaris Desa Lebakkeusik, Subiyana menuturkan, Kegiatan ini merupakan tradisi masyarakat Desa Lebakkeusik yang masih dipertahankan setiap tahunnya. Tujuannya memperkuat tali silaturahmi antarwarga.

“Kegiatan ini merupakan tradisi yang terus dipertahankan warga. Manfaatkan banyak, salah satunya memperkuat tali silaturahmi,” kata Subiyana saat dikonfirmasi CNC MEDIA.

Baca juga :  Penutupan Pengajian Mingguan Tingkat Desa Karangpamidangan Dilaksanakan di Aula Kantor Desa

Subiyana mengatakan, ratusan warga yang ikut memeriahkan pawai obor tersebut. Tak hanya orang dewasa, anak-anak juga sangat antusias menyambut Tahun Baru Islam.

Ia juga mengungkapkan tradisi ini merupakan sesuatu yang baik dan akan terus dipertahankan.

“Kita tanamkan kepada anak-anak sejak kecil bahwa tradisi ini sangat baik sehingga kelak trandisi akan terus dipertahankan,” ungkapnya. (Red-CNC)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *