LEBAK  

Dalam Rangka Memeriahkan HUT RI ke-79, TTKKBI Lebak Selatan Gelar Latihan Bersama di Alun Alun Malingping

banner 120x600

Lebak (CNC MEDIA) – Dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke 79 Keluarga Besar DPW 2 TTKKBI (Tjimande Tari Kolot Karuhun Banten) Lebak selatan dan DPC Kecamatan Malingping menggelar latihan bersama yang di alun alun Kecamatan Malingping. Jumat malam (16/8/2024).

Latihan bersama tersebut dihadiri 14 Padepokan di Kecamatan Malingping, dan turut hadir juga bpk Kapolsek Malingping AKP Sugiar Ali Munandar SH, Ketua TTKKBI DPW 2 Hedi Sofyan, bpk H. Hudi Nurhudiyat, dan ketua DPC Kecamatan Malingping U Suryana.

Ketua DPW 2 Lebak selatan Hedi Sofyan mengatakan, “Acara latihan ini bertujuan untuk melestarikan dan memperkenalkan budaya pencak silat sebagai warisan leluhur kita kepada masyarakat luas, serta mempererat silaturahmi dan untuk memperkuat solidaritas ttkkbi Lebak selatan,” kata Hedi Sofyan. (Asep Regar/Kancing-CNC)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *