Lebak, CNC MEDIA.- Bhabinkamtibmas Polsek Banjarsari Polres Lebak melaksanakan penyuluhan tentang pembukaan pendaftaran Bintara Polri 2022 di wilayah Kecamatan Banjarsari. Senin (21/03/2022).
Dalam hal ini Kapolsek Banjarsari Iptu Renaldi Chaniago memerintahkan anggota Bhabinkamtibmas untuk melaksanakan sosialisasi terkait penerimaan calon Bintara Polri di wilayah hukum Polsek Banjarsari.
Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan SIK, M.H, melalui Kapolsek Banjarsari Iptu Renaldi Chaniago mengatakan, kegiatan harus di sosialisasikan kepada masyarakat tentang pembukaan pendaftaran Bintara Polri 2022 di wilayah Polda Banten.
“Perlu nya Bhabinkamtibmas berperan mempublikasikan tentang pembukaan pendaftaran Bintara Polri khususnya kepada generasi muda agar berminat dan segera mempersiapkan diri untuk melakukan pendaftaran,” ujar Kapolsek.
Iptu Renaldi Chaniago mengatakan dalam hal ini perlu ada nya kesiapan diri dari mulai kemampuan fisik hingga pengetahuan intelektual.
“Diharapkan dengan adanya sosialisasi tentang pembukaan pendaftaran Bintara Polri menjadi sebuah motivasi kepada kaula muda untuk lebih meningkatkan kemampuan diri,” pungkasnya. (Red-CNC)