Lebak, CNC MEDIA.- Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Malingping melaksanakan Ujian Akhir Sekolah (UAS)/Penilaian Akhir Semester (PAS) untuk tahun pelajaran 2021/2022, yang mulai dilaksanakan dari Rabu (1/12/2021) dan direncanakan berakhir pada Jumat (10/12/2021).
Kepala SMP Negeri 2 Malingping Faruk Ahmad, S.Pd.,M.Pd mengatakan bahwa jumlah siswa yang terdaftar mengikuti Ujian Akhir Sekolah ada 224 siswa, sementara ada 1 siswa dikarenakan dalam kondisi sakit.
Namun pihak sekolah mengambil kebijakan yakni home visit, yaitu mengunjungi siswa yang sakit ke rumah, dan memberikan link soal ujian untuk dikerjakan oleh siswa tersebut.
Dikatakannya pula bahwa pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah/Penilaian Akhir Semester akan berlaku selama 10 hari, yakni dari hari Rabu (1/12/2021) hingga Jumat (10/12/2021) dimana diharapkannya pula agar semua siswa dapat mengikuti ujian hingga akhir pelaksanaan.
“UAS di SMP Negeri 2 Malingping diikuti oleh sebanyak 224 Siswa, dimana pelaksanaannya akan berlaku selama 10 hari, karena persediaan jumlah peralatan kurang dibanding dengan jumlah siswa yang mengikuti UAS/PAS,” kata Kepala SMPN 2 Malingping, Rabu (8/12/2021).
Disampaikannya pula dalam menghadapi Ujian Akhir Sekolah/Penilaian Akhir Semester, agar para siswa dapat belajar sebaik mungkin, menjaga kesehatan agar nantinya dapat menyelesaikan semua ujian hingga hari terakhir pelaksanaan, yang nantinya dapat menentukan para siswa itu sendiri, apakah bisa lulus atau tidak.
Harapannya pula, agar semua siswa kelas IX SMP Negeri 2 Malingping yang mengikuti ujian dapat semuanya lulus seratus persen.
Dalam wawancara dengan CNC MEDIA Kepala SMP Negeri 2 Malingping mengatakan bahwa pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah di SMP Negeri 2 Malingping dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat, dimana semua siswa diharuskan memakai masker, mencuci tangan dan sebelum memasuki lingkungan sekolah, siswa diukur suhu tubuh dengan menggunakan thermogun.
Redaksi CNC MEDIA