LEBAK  

Saat Penghuni Pergi ke Pemakaman Orangtua, Rumah di Desa Ciginggang Ludes Terbakar

banner 120x600

Lebak, CNC MEDIA.- Belum selesai duka menyelimuti pasangan keluarga Aksan (35) dan Yanti (31) yang baru saja selesai pemakaman ibunda tercinta, Asmah yang meninggal pagi hari, duka kembali melanda dengan terbakarnya rumah mereka di Kp. Cibeusi, Desa Ciginggang Kecamatan Gunungkencana, Kabupaten Lebak-Banten, Minggu (13/7/2021) sekitar pukul 09.30 WIB.

Diduga api berasal dari hubungan arus pendek (korsleting listrik) yang menyebabkan ludesnya seluruh isi rumah termasuk satu unit sepeda motor.

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa kebakaran itu.

“Pada pukul 03.00 Wib dinihari, ibunya meninggal dunia dan dimakamkan pagi harinya, dan rumah tidak ada siapa-siapa ditinggal ke pemakaman, pulang dari pemakaman terlihat api keluar dari dalam rumah diduga dari korsleting listrik,warga dapat memadamkan api, tapi seluruh isi rumah habis terbakar termasuk satu unit sepeda motor, lemari dan isinya,” ujar Jahidi di lokasi kejadian, Minggu (13/6/2021).

Sementara Kapolsek Gunungkencana, Iptu Budiono ketika dihubungi membenarkan telah terjadi peristiwa kebakaran tersebut di wilayah hukumnya.

“Betul telah terjadi kebakaran di Kampung Cibeusi, Desa Ciginggang Kecamatan Gunungkencana,” katanya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.

Iptu Budiono menjelaskan bahwa korban kebakaran saat ini membutuhkan bantuan berupa kebutuhanpakaian layak pakai, sembako,peralatan rumah tangga,peralatan sekolah dan kondisi rumah harus di bangun kembali dari nol akan tetapi status kepemilikan tanahnya TN.

Sementara itu, Ade Apriadi Petugas Koordinator (Damkar) Lebak ketika dihubungi mengatakan masih mengumpulkan informasi lebih lengkap mengenai peristiwa tersebut.

“Terimakasih Informasinya kami akan segera koordinasi dengan pihak terkait. Kita belum dapat info lengkapnya,” katanya.

Sampai berita ini ditayangkan pihak BPBD Lebak belum memberikan keterangan masih mengumpulkan data-data atas peristiwa kebakaran tersebut terkait kerugian dan lain-lain.

Redaksi CNC MEDIA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *