Lebak, CNC MEDIA.- Pemerintah Desa (Pemdes) Lebakkeusik menggelar berbagai kegiatan dalam rangka memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke 77 tahun 2022, dengan semarak dan gebyar yang digelar di halaman kantor Desa Lebakkeusik Kecamatan Banjarsari Kabupaten Lebak-Banten. Rabu (17/08/2022).
Abidin Kepala Desa Lebakkeusik melalui Sekretaris Desa Lebakkeusik Subiyana menuturkan, Alhamdulillah untuk menyambut HUT Kemerdekaan RI berjalan dengan lancar.
“Untuk acara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 77 ini, kita laksanakan berbagai macam lomba, dan Karnaval, serta pagelaran teatrikal kemerdekaan,” ungkapnya.
Lanjut Subiyana menjelaskan, di puncak acara hari ini yaitu 17 Agustus, saya sangat terharu melihat antusias masyarakat, mungkin karena masyarakat rindu akan suasana seperti ini, dimana selama 2 tahun vakum tidak ada kegiatan apapun, dan baru sekarang bisa melaksanakan HUT kemerdekaan RI dengan khidmat, serta dukungan dari semua Steakholder, Masyarakat yang ada di wilayah Desa Lebakkeusik.
“Saya ucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sangat antusias dalam mengikuti berbagai acara-acara, dengan berjalan lancar sukses sampai akhir.” Imbuhnya. (Red-CNC)