LEBAK, CNC MEDIA.- Agenda Silaturahmi Kebangsaan yang dilakukan oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Lebak beberapa hari ini cukup menyita perhatian publik.
Pasalnya, Ketua DPD PKS Lebak KH. Drs. Iip Makmur menggagas bahwa agenda silaturahim ini dalam rangka mencairkan suasana politik, mempererat silaturahmi antar partai politik.
KH. Drs. Iip Makmur adalah salah satu tokoh politik asal Lebak Selatan, Sejak kiprahnya di politik memang menjadi harapan baru demi keberlangsungan cita-cita rakyat Lebak Selatan, terlebih dari cengkeraman Politik Dinasti yang sampai saat ini masih menjadi momok menakutkan bagi Parpol untuk jadi oposisi.
Tapi, dari aktivitas politik yang dilakukan oleh KH. Drs. Iip Makmur dengan PKS, saya kira masih belum nampak konsisten untuk mampu menjadi Oposisi tulen atau menyodorkan elite Partai untuk berdiri di Lebak satu, terlebih hanya sikap oportunisme partai untuk modal dilirik oleh elit kekuasaan di Lebak saat ini.
Ini sangat berbahaya, walaupun tren politik adalah selalu melihat kesempatan, tapi untuk kondisi di Lebak, hal ini akan menimbulkan ketidakpercayaan masyarakat terhadap partai politik akan semakin menguat, khususnya bagi PKS.
Semoga asumsi saya salah, sehingga menjadi pertimbangan untuk Partai Politik yang ada di Lebak agar menyadari bahwa ekses politik tidak hanya sebagai investasi dan perburuan kekuasaan saja tapi soal transformasi, maka perlu ada pemetaan Politik diluar kekuasaan Dinasti.
Redaksi CNC MEDIA