Lebak, CNC MEDIA.- Guna Percepatan Penanganan Pandemi Covid-19, gerai berbagi vaksin Polsek Muncang wilayah Polres Lebak Polda Banten melaksanakan kegiatan Vaksinasi massal gratis bertempat di Mapolsek beserta tim vaksinator puskemas Muncang, Kamis (9/9/2021).
Kegiatan Vaksinasi dilaksanakan oleh Team Satgas Vaksinator kesehatan puskesmas Muncang dan Polsek Muncang Vaksin tersebut disaksikan langsung oleh Kapolsek Muncang Iptu Adi Irawandi, Kanit Bimas Ipda Heriyanto dan jajaran Polsek Muncang serta Camat Muncang Sukma Jaya, Sekmat Haro Jaya dan Koramil 0308/Muncang Serma Jaenudin, Kepala Puskesmas Muncang
H. Alwani, dari Lembaga Ormas Jarum Muktar Heri Korlap Korcam Muncang, Ormas Pmuda Pancasila 6 angota dan Ketua Ranting Odang.
Kapolsek Muncang Iptu Adi Irawandi saat wawancarai awak media mengatakan Polsek Muncang tetap memberikan bentuk satu pelayanan dengan mengadakan kegiatan Vaksinasi massal kepada masyarakat secara gratis yang belum melaksanakan vaksin Tahap I maupun Vaksin tahap II
“Kami sudah menyediakan 150 dosis Vaksin untuk pelaksanaan vaksinasi untuk saat ini, kami juga menghimbau dan mengajak kepada Masyarakat untuk mengikuti kegiatan Vaksinasi yang diselenggarakan oleh Polsek Muncang, bagi masyarakat Kecamatan Muncang ayo ikuti vaksinasi covid-19 di Mapolsek Muncang,” ajak Kapolsek.
Iptu Adi Irawandi juga sudah memerintahkan para Bhabinkamtibmas untuk melaksanakan sosialisasi dan mengajak warga masyarakat untuk vaksin menuju Indonesia Bangkit dan jangan takut atau ragu-ragu mengikuti vaksinasi, dengan aman dan halal. (Dani/Iwan-CNC)
Redaksi CNC MEDIA