Pandeglang, CNC MEDIA.- Mengawali tahun baru 2022. Balai penyuluhan Pertanian (BPP) Munjul Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten langsung melakukan pembenahan dengan mengadakan pembinaan kepada para kelompok tani.
Kegiatan pembinaan terhadap sejumlah kelompok tani (poktan) dilaksanakan pada Kamis (6/1/2022) bertempat di aula kantor BPP acara ini langsung dipimpin Koordinator penyuluh dan PPL pertanian dengan dihadiri para ketua kelompok tani dan gapoktan yang ada di Kecamatan Munjul.
“Awal tahun 2022 merupakan momen yang tepat untuk melakukan pembinaan dan perencanaan” ujar Ombi Rombli, SP selaku Korluh Kecamatan Munjul.
“Selain menjalin silaturahmi dan keakraban dengan kelompok tani kita juga sambil mengingatkan kepada poktan dan gapoktan tentang tufoksinya agar kegiatan pembangunan pertanian kedepan bisa lebih maju khususnya di Kecamatan Munjul,” tambah Ombi.
Di Tempat Kegiatan dijumpai Edi sebagai salah satu ketua kelompok tani sangat mengapresiasi kegiatan ini,
“Saya sebagai kelompok tani merasa senang karena dengan seperti ini kita merasa dilibatkan dan tau apa perencanaan kegiatan penyuluhan kedepannya” tegasnya.
Sementara Ahmad Samsul Munajat selaku Ketua Poktan dari Desa Cibitung juga menyambut baik kegiatan penyuluhan di awal tahun 2022 ini.
“Saya sangat mendukung kegiatan penyuluhan ini, kedepan saya akan lebih aktip lagi sebagai kelompok dan kami akan terus bangun sinergitas dengan penyuluh selaku mitra poktan, semoga pertanian di Kecamatan Munjul lebih maju lagi” tutupnya. (NS-CNC)
Redaksi CNC MEDIA