Malingping, CNC MEDIA.- Dalam rangka menghadapi New Normal, sekaligus menindaklanjuti serta melaksanakan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 28 Tahun 2020, tentang pedoman pelaksanaan pola hidup baru dalam rangka antisipasi dan penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) di Kabupaten Lebak.
Pemerintah Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak – Banten mengadakan sosialisasi dalam menghadapi New Normal tersebut.
Sosialisasi dalam menghadapi New Normal sekaligus monitoring lokasi wisata Pantai Bagedur, di Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping, Minggu (2/8/2020), bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), Pokdarwis dan Kepala Desa Sukamanah.
Dalam sosialisasi New Normal tersebut, Camat Malingping, Cece Saputra, S.IP, MM menyampaikan kepada pengunjung wisata Pantai Bagedur agar tetap mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19.
“Di masa new normal, masyarakat sudah bisa beraktivitas seperti biasa dengan menerapkan protokol kesehatan seperti pakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak, sehingga tidak lagi timbul kasus baru Covid-19. New normal bukan berarti kondisi kembali normal seperti semula, tetapi menuju era baru atau kebiasaan baru yang berbeda dari sebelumnya,” ujar Camat Malingping, Cece Saputra menjelaskan.
Untuk itu, katanya perlu sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat apa sebenarnya new normal ini. Terlebih di lokasi objek wisata, yang sudah mulai dibuka. Sebab objek wisata adalah salah satu pusat keramaian yang rentan terjadi penyebaran Covid-19.
“Keberhasilan dan kelancaran New Normal ini tergantung pada kedisiplinan masyarakat dalam menjalaninya, untuk itu semua pihak diminta agar bersinergi dalam mengambil langkah dan kebijakan yang akan dilaksanakan dengan penuh kesadaran, tanpa ada paksaan dari pihak manapun dalam rangka mensosialisasikan tatanan kehidupan baru kepada seluruh masyarakat,” tambahnya.
Peraturan Bupati Lebak No. 28 tahun 2020 tentang Penanganan Covid-19 tersebut akan diikuti dengan instruksi Bupati untuk petunjuk teknis di lapangan. Yakni sebagai pedoman pelaksanaan New Normal di bidang keagamaan, sosial, budaya, pariwisata, pendidikan, kesehatan, pasar rakyat, fasilitas umum, dan moda transportasi di daerah Kabupaten Lebak.
Redaksi CNC MEDIA.