Banjir dan Longsor Terjang Kab. Lebak, 3 Santri Ponpes Darul Ulum Hanyut

banner 120x600

Lebak, CNC MEDIA.- Bencana alam banjir dan longsor menerjang Kabupaten Lebak, Minggu, 6 Desember 2020. Pemicunya hujan deras yang mengguyur semalaman.
Dari data yang diterima, bencana banjir dan longsor terjadi di 27 desa yang berada di 12 Kecamatan.

Terparah, terdapat 167 rumah di Desa Wantisari, Sangkangwangi dan Leuwidamar, Kecamatan Leuwidamar terendam banjir.

Belum lagi di Desa Karangpamindang, Bejod, Ketapang dan Cisarap, Kecamatan Banjarsari sebanyak 153 rumah.

“Banjir merendam 9 Kecamatan di Kabupaten Lebak, longsor di empat kecamatan,” kata Plt Kepala Pelaksana BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama kepada BantenHits.

“Totalnya ada 541 rumah terendam banjir. 11 rumah rusak ringan, 3 rumah rusak sedang, 13 rumah rusak berat jadi 27 rumah rusak akibat longsor,” tambahnya.

Tak hanya itu, Kata Febby, banjir juga menghanyutkan tiga warga Kabupaten Lebak yang diketahui sebagai santri Pondok Pesantren Darul Umum di sungai Cilangkahan 2.

“Dua orang berhasil diselamatkan, satu lagi atas nama Apud (17) masih dalam pencarian,” terangnya.

Febby mengaku saat ini relawan masih berjibaku dengan masyarakat untuk melakukan evakuasi dan pendataan.

“Kami imbau masyarakat tetap waspada karena curah hujan masih tinggi” imbuhnya.

Redaksi CNC MEDIA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *