LEBAK  

Serbuan Vaksinasi Covid-19 Koramil 0312/Bjs Digelar Untuk Warga Desa Lebakkeusik dan Labanjaya

banner 120x600

Lebak, CNC MEDIA.- Serbuan vaksinasi COVID-19 di wilayah Koramil 0312/Banjarsari Kodim 0603/Lebak terus digelar. Kali ini menyasar kalangan masyarakat umum, di dua Desa di Kecamatan Banjarsari, yaitu Desa Lebakkeusik dan Desa Labanjaya, Kamis (23/09/2021).

Giat ini berlangsung di Balai Desa Lebakkeusik dengan disediakan sebanyak 400 dosis dihadiri oleh Plt Kepala Desa Lebakkeusik Subiyana, BPD Lebakkeusik, Ekbang Desa Labanjaya, Babinsa dari masing-masing desa Serma Sirait dan Serda Hasanudin, Tokoh Masyarakat K Azhari dan Parman.

Subiyana, Plt Kepala Lebakkeusik mengungkapkan, serbuan vaksinasi mengerahkan Tim Nakes Puskesmas Bojongjuruh dengan target 400 warga di dua desa.

“Artinya target cukup maksimal,dengan menggencarkan serbuan vaksinasi ini diharapkan target pencapaian vaksinasi di Kabupaten Lebak, khususnya di Kecamatan Banjarsari segera terdongkrak. Sehingga, dengan semakin tingginya capaian vaksin, maka dengan sendirinya herd immunity (kekebalan kelompok) akan segera terwujud,” jelas Subiyana.

Serma Sirait Batituud Koramil 0312/Banjarsari Kodim 0603/Lebak mewakili Danramil dalam kesempatan ini juga mengatakan semua pihak dari TNI-Polri, Kecamatan dan Nakes untuk keluar dari pandemi COVID-19 terus melakukan berbagai upaya. Seperti vaksinasi, menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dan 3T (Tracing, Testing dan Treatment).

“Hanya saja meskipun sudah divaksin, Prokes harus tetap diterapkan secara ketat, sehingga kondisi ini segera berlalu,” harap Serma Sirait.

Redaksi CNC MEDIA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *