Melalui Sarana Publikasi Leaflet, Polsek Patia Ajak Masyarakat Vaksinasi Covid-19 Dosis Ke-1

banner 120x600

PANDEGLANG, CNC MEDIA.- AKP. M. Samsuri mengajak masyarakat umum dan juga pelajar melalui sarana publikasi Leaflet, untuk mendapatkan Vaksinasi Covid-19 Dosis Ke-I yang diselenggarakan pada Senin, 6 September 2021 pukul 08.00 s.d 11.00 Wib dengan persyaratan membawa fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), dan Berusia 12 tahun sampai dengan Lansia.

“Gebyar Vaksinasi Covid-19 dosis ke-1 terbuka untuk masyarakat umum dan pelajar digelar 06-07 september 2021 pukul 08.00 s.d 11.00 Wib, Ayo! ajak keluarga dan sanak saudara datang ke Polsek Patia untuk mendapatkan vaksinasi,” ajak AKP. M. Samsuri pada Leaflet mengandung pesan untuk khalayak umum.

Baca juga :  Diduga Lakukan Pemecatan Prades Secara Sepihak, Ini Pernyataan dari Kades Nanggala

Selain itu, AKP. M. Samsuri dalam Leaflet berpesan kepada masyarakat agar dapat melindungi diri, dan keluarga dengan Vaksinasi Covid-19.

“Lindungi diri dan keluarga dengan vaksinasi Covid-19, serta jangan lupa sarapan sebelum vaksinasi” tulis pesan pada Leaflet yang disebarluaskan baik melalui pesan singkat WhatsApp maupun media sosial lainnya.

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Patia, Kepolisian Resor (Polres) Pandeglang, itu juga mengharapkan kepada publik agar menyebarluaskan informasi tersebut kepada masyarakat lainnya sehingga pelaksanaan vaksinasi Dosis Ke-1 dapat berjalan sukses.

“Lebih baik mencegah daripada mengobati!, ingat, bahwa sehat itu mahal!,” singkat tulisan Leaflet yang yang digunakan sebagai sarana publikasi AKP. M. Samsuri Kapolsek) Patia.

Baca juga :  Ponpes AL BASITH Wujudkan Tempat Pendidikan Santri Yang Modern, Profesional Dan Mandiri

Redaksi CNC MEDIA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *